Kader PKB Sukabumi Santuni Yatim dan Jompo, Bukti Kepedulian Nyata

BERITA, DPRD133 views

MY-24JAM.com – Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi PKB, Hamzah Gurnita, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan memberikan santunan kepada ratusan anak yatim dan lansia di Kampung Benteng dan Kampung Caringin, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Sabtu (1/2/2025).

Santunan ini bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj 1446 H. Hamzah menegaskan bahwa kegiatan tersebut bukan sekadar seremonial, melainkan wujud nyata kepedulian kader PKB terhadap masyarakat.

“Kami turun langsung menemui masyarakat yang selama ini berjuang bersama PKB. Ini bukti bahwa kader PKB selalu hadir, mendengar aspirasi, dan mencari solusi,” ujar Hamzah.

Ia juga memastikan kegiatan sosial ini akan menjadi program rutin setiap dua hingga tiga bulan sekali guna mempererat hubungan antara wakil rakyat dan warga.

“Ini baru awal. Insyaallah kegiatan seperti ini akan terus kami gelar. PKB tidak hanya hadir saat pemilu, tetapi selalu bersama rakyat,” tambahnya.

Hamzah berharap momentum Isra Mi’raj dapat memperkuat nilai kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed